Roni
Roni
  • Jun 4, 2021
  • 5262

Jum'at Berkah Spontanitas Sambut HUT Kota Metro Ke - 84 Gabungan Ibu-Ibu PKK Berikan Bantuan

METRO LAMPUNG - Jum'at 04/06/2021, dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Ke - 84 Gabungan Ibu - ibu PKK, Dekranasda, dan PAUD, memberikan bantuan kepada sekolah berkebutuhan khusus (SLB) yang ada diKota Metro. 

Bantuan yang diberikan berupa sembako dan tali asih yang diterima langsung oleh 5 yayasan SLB, bantuan diberikan secara langsung ketika gabungan PKK, Dekranasda, dan PAUD datangi langsung kelima sekolah seperti yang disampaikan oleh dr. Silvia wahdi sebagai ketua dari ketiga lembaga tersebut. 

"Kegiatan ini merupakan tindakan spontan dari kami lembaga PKK, Dekranasda, dan bunda Paud dan juga masyarakat Metro sendiri dalam artian menyumbangkan sebagian hartanya untuk , kami berharap dengan adanya kegiatan ini akan membangkitkan rasa kepedulian bagi masyarakat Kota Metro dan untuk siswa-siswi SLB dan saudara disabilitas kita yang kreatif kami sangat mengapresiasi nya" Terangnya. 

Agung Kusuma selalu kepala yayasan SLB Insan Madani mengapresiasi kegiatan dari ketiga lembaga tersebut, dan untuk Pemkot Metro sendiri dalam merangkul saudara disabilitas sudah baik dalam penanganan anak-anak berkebutuhan khusus dan sudah sangat profesional. 

"Saya sendiri sangat mengapresiasi kegiatan dari lembaga PKK, Dekranasda, dan Bunda PAUD yang telah memperhatikan SLB diKota Metro dengan memberikan bantuan berupa sembako dan tali asih itu sendiri, dan untuk Pemkot Metro dalam merangkul SLB dan saudara disabilitas sudah sangat baik dan profesional dalam penanganan minat dan bidangnya masing-masing" Pungkasnya.(red)

Penulis :
Bagikan :

Berita terkait

MENU